Jika diperhatikan, sejak IPO hingga sekarang ITIC menjadi salah satu saham yang tidak bisa menurun setelah IPO, saham lainnya adalah POLL. Dulu, kenaikan saham ini dikaitkan dengan berita kenaikan cukai rokok yang kabarnya menguntungkan emiten ini karena menjual tembakau iris, bukan rokok. Hasilnya pernah ada kejadian dimana kenaikan saham ini mencapai auto rejection terus selama beberapa hari dan seperti biasanya, interupsi dari BEI menghentikannya, dengan suspensi perdagangan.
Kami tidak paham dengan bisnis emiten dan kebenaran dari diuntungkannya emiten ini dengan kenaikan cukai rokok, namun jika melihat perdagangannya sendiri, ditemukan setidaknya ada 5 broker yang “ditugaskan” untuk bertransaksi aktif pada saham ini sehingga harganya terus naik. Kami tidak membukanya sekarang karena proyek saham ini masih berjalan.
Jika dilihat lagi, pada chart di atas saham ini pun dibuat sangat rapih di atas support paling rendah pada MA60 (bagian dilingkari). Jadi, tanpa perlu mengerti pergerakan broker di belakangnya pun sebenarnya sudah bisa dibilang aman. Dengan kejatuhan saham GGRM dan HMSP, apakah saham ini menjadi pengganti keduanya?
Tentu saja tidak ada yang bisa menjawab dengan pasti, yang bisa dilakukan adalah memantau pergerakan dan transaksi saham ini. Kami memperkirakan target terdekat pertama pada 3000. Jika naik lagi? Mari kita ikuti terus pergerakannya.