Jika melihat candlestick-nya, rasanya kita akan sama-sama setuju bahwa saham HEAL bukanlah saham yang bersahabat dengan ritel. Setiap kali ada kenaikan, di hari yang sama akan diturunkan lagi. Sampai-sampai ekor di atasnya banyak sekali. Kesannya seperti saham tidak likuid, dan memang benar, namun belakangan ini volume perdagangan meningkat.
Jika Anda adalah tipe yang suka beli saham di harga bawah dan turut melirik saham ini, perhatikan support 4000. Selama bertahan di atasnya, Anda bisa beli tepat pada support atau mendekati, estimasi TP pada 4800, dan stop loss jika menurun di bawah 3750.
Catatan: sampai dengan artikel ini dirilis, tren HEAL cukup jelas menguat namun bukan tipe saham yang akan memberikan keuntungan dalam waktu cepat, sehingga memang kurang cocok untuk trader yang mengutamakan kenaikan harga yang cepat.