Sentimen batu bara yang sedang bullish menjadi alasan utama untuk membuat saham-saham dari emiten yang bergerak di bidang pertambangan batu bara menarik. Salah satunya adalah PTBA yang secara khusus juga termasuk saham batu bara yang tertinggal penguatannya sejak tahun lalu. Jika dibandingkan dengan ITMG atau ADRO, saham ini baru menguat sebesar 0.35% dalam 1 tahun, dan 4.43% sejak awal tahun. ADRO dan ITMG bahkan mencapai 40% jika dibandingkan pergerakan 1 tahun terakhir.
Hal menarik lainnya kami temukan yaitu dari pergerakan harganya, secara teknikal saham PTBA membentuk pola cup and handle yang merupakan pola bullish dengan neckline pada 3000. Jika menjadikan neckline sebagai target saja, upside-nya sudah cukup jauh dari harga saat artikel ini ditulis pada 2830.
Oleh karena itu kami merekomendasikan buy PTBA, dengan TP pada 3000 – 4200 (estimasi jika mampu menembus neckline), namun perlu dilakukan stop loss apabila harga menurun di bawah 2500. Penurunan harga di bawah level ini mengagalkan pembentukkan pola dan merubah tren PTBA menjadi bearish.